Baru usai mandi, hp berdering pukul 7.16 WIB tadi. Nomor yang menghubungi 081318903856. ''Bapak pemilik nomor 0812xxxx agar menghubungi kantor Telkomsel Jakarta. Catat ya. 021-32379989.'' Tak ada memang menyebut saya bakal dapat hadiah. Tapi setelah saya hubungi call center Telkomsel 111 (sekitar pukul 7.20 WIB, disebut nomor itu penipuan. Hmm...
Bagi saya, sudah biasa dan keseringan di SMS oleh nomor yang menyebutkan sebagai pemenang hadiah Telkomsel. Tapi baru kali ini benar-benar di telepon. Dan mungkin karena penasaran, si penipu itu, kirim SMS lagi agar menghubungi nomor Telkomsel Jakarta di atas tadi. Dua kali lagi. Bahkan saat saya mengetik postingan ini.
Penasaran saya. Makanya, saya hubungi nomor 021 tadi. Petugasnya, tidak langsung menyebutkan ''Halo Telkomsel di sini....'' Melainkan, ''halo...halo...mohon bapak nelpon dari kartu halonya ya'' Eh, tahu dia, saya nelpon pakai kartu saya yang lain, yakni XL.
Oh ya, ada yang unik lagi. Ketika saya hubungi nomor 021 itu, latar belakang suara sang penelepon mirip suara ruangan sebuah call center. Terdengar nada sibuk orang berbicara di telepon. Terkesan sekali mirip suara di kantor.
Oke, saya hentikan postingan ini ya, saya hubungi via kartu halo saya. Apa yang terjadi? Masih, seperti saat saya hubungi melalui XL.
''Halo...halo...Nama saya Utoyo, Telkomsel Jakarta. Nama Anda siapa?''
Saya jawab. ''Seharusnya bapak dong tahu nama saya, kalau benar ini Telkomsel.''
''Jika bapak tidak mau menyebutkan nama, berarti bapak bukan pelanggan kartu halo telkomsel.''
Saya jawab lagi. ''Ini penipuan ya.'' Langsung ditutup.
Penasaran. Saya hubungi 111 lagi ya (wah, live nulisnya nih, langsung di halaman blogger, dan langsung nelpon juga). Kali ini 111 yang ngangkat Jesen tepat pukul 8.40. ''Ini dengan bapak Ade Adran langsung. Maaf atas ketidaknyamanannya pak. Itu nomor penipuan. Telkomsel tidak pernah meminta pelanggannya untuk menghubungi jika menang hadiah.''
Oke deh, bagi yang lain hati-hati saja ya...
Sabtu, April 12, 2008
Seusai Mandi, Mau Ditipu
Labels: Pribadi
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
2 komentar:
Saya juga pernah ngalami hal serupa mas Ade,bahkan kalo nggak salah 4 kali "memenangkan" hadiah mobil...untungnya nggak ada yg saya ambil..he..he...hee
to Mukhlis: hati-hati aja pak, siapa tahu malah benaran menang hadiah...
Posting Komentar