''Mulai 1 April last fery dr punggur ke tpi jam 8 mlm''
Mulyadi, Manajer Pemasaran dan Iklan Posmetro Batam, yang kirim SMS siang kemarin. Di otak dia, sudah berputar berapa kemungkinan laku koran akan terjadi. Dan ini tentu saja, harus tahu seluruh awak redaksi agar kembali mengejar deadline ''sesungguhnya''. Cetak mulai jam 6 sore, dan bisa mengejar pengangkutan koran untuk kawasan Tanjungpinang dan Pulau Bintan sekitarnya. Bisakah?
Itu adalah kerja keras Pemimpin Redaksi, Ramon Damora dan pasukannya. Karenanya, SMS Mulyadi pun jadi berantai dikirim. Ke Pemred hingga ke Redaktur Pelaksana Haryanto. Haryanto tentu saja akan kirim lagi ke bawahnya. Dan hingga pagi ini, tekad untuk mengejar deadline itu dicanangkan.
Bagi kami, cetak jam 6 sore (untuk koran edisi esok harinya) sebenarnya bukan hal mustahil. Bahkan kami pernah cetak lebih cepat lagi. Jam 2 atau jam 3 siang malah. Saat kami memiliki empat koran yang berbeda-beda untuk kawasan Bintan, Karimun dan Batam sendiri. Bahkan pernah pula ''menjajah'' dengan ada koran bernama Rakyat Selatpanjang.
Tapi, kini lain soalnya. Karena kami mendapat berkah sebagai koran pemenang tempat penayangan iklan proyek se-Provinsi Kepri. Baik untuk tingkat kabupaten/kota maupun provinsi sendiri. Nah, tentu saja tergantung juga pada pengiriman materi iklan, oleh abang-abang kami yang PNS itu. Namun, mulai hari ini, Insya Allah kami tak beri toleransi lagi dari batas deadline yang kami persiapkan untuk mereka. Tak masuk materinya lebih cepat, alamat besok tak kami muat.
Last ferry, alias ferry terakhir jam 8 malam, memang doa kami sepanjang hari. Ini agar kami bisa jadi koran paling cepat sampai di Pulau Bintan, dengan biaya pengiriman murah. Malah, bila last ferry ini terus terjadwal, maka masyarakat Tanjungpinang akan bisa menikmati koran justru lebih cepat dari Batam. Karena, biasanya pengecer ingin menjual segera di saat koran itu nanti sudah datang pukul 9 malam.
Last ferry, Insya Allah menambah rezeki bagi banyak orang. Amien.
Selasa, April 01, 2008
Last Ferry, Nambah Rezeki
Labels: Posmetro
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar