Dari Markus untuk Provinsi Kepri ~ sebuah blog yang tahu diri

Kamis, Februari 14, 2008

Dari Markus untuk Provinsi Kepri

Hmm...maaf, terutama kepada Markus Gunawan, penulis buku Provinsi Kepulauan Riau. Beberapa hari lalu kami terserobok di lift Graha Pena, Batam (maaf lagi, lupa harinya). Dan saya mendapatkan buku baru karangannya tersebut. Dan maaf, baru bisa hari ini saya postingkan.
Photobucket
Sekarang saya sepertinya punya kewajiban, bila dikasih buku, maka sudah langsung niat untuk menuliskannya di blog. Juga bila ada nonton film baru. Hasrat menuliskannya, timbul terus. Nah, buku Markus ''baru ketemu'' lagi saat meng-upload foto ke photobucket siang ini.

Intinya, saya selaku masyarakat Kepri, berterima kasih pada Markus yang telah ''mau'' menuliskan dan membukukannya. Bagaimana awal Provinsi Kepri ini berdiri, ''secara resmi''-nya masyarakat akan tahu. Meskipun, harus kita lupakan dulu, mungkin ada isi soal ''hal-hal lain'' di balik layarnya. Yang pasti, setidaknya, buku ini bisa jadi rujukan nanti seandainya ada yang mau menuliskan skripsi tentang Provinsi Kepri dan semua hal tentang kabupaten/kota nya.

Tapi, saya salut atas keberanian Markus untuk ''bersederhana'' di buku ini. Lihatlah ketika dia berani menyebutkan tidak bisa mengunjungi Natuna karena biaya tiket pesawat yang tinggi. Tapi dia bersyukur ada internet yang bisa membantunya mencari data tentang Natuna.

Hmm...semoga, penulis seperti Markus akan terus ada. Atau minimal, Markus terus bisa berkarya untuk Provinsi Kepri. Selamat ya...

2 komentar:

Anonim mengatakan...

de gimana mendapatkan buku ini

euis mengatakan...

dimana ya bisa saya dapatkan buku ini buat referensi mengajar. tks